ManajemenPendidikan

Sistem Manajemen Beserta Pendekatannya

Sistem manajemen adalah suatu kerangka proses dan prosedur yang digunakan untuk memastikan apakah suatu perusahaan atau organisasi dapat memenuhi kriteria dan menjalankan tugasnya untuk mencapai tujuan organisasi.

Terdapat 4 sistem manajemen, diantaranya:

1. Paternalistik Management (Manajemen bapak)

    Setiap usaha dan kegiatan apapun karyawan (bawahan) hanya menggerakkan apa yang diinginkan oleh atasan.

-Kelebihan: Jika pemimpin masih dalam kekuasaan yang wajar, maka karyawannya cepat bergerak dan bekerja karena hanya mendengar satu instruksi saja.

-Kekurangan: Perusahaan akan jalan ditempat karena hanya dipimpin oleh satu perintah saja, tanpa didukung kreativitas bawahannya.

2. Closed Management (Manajemen tertutup)

    Suatu sistem yang mana seorang manajer dalam setiap kegiatan dan keadaan perusahaan tidak memberitahukan siapapun termasuk karyawannya.

-Kelebihan: Pengambilan keputusan lebih cepat. Perusahaan lain tidak dapat mengetahui keadaan perusahaan tersebut.

-Kekurangan: Jika terjadi masalah dan tidak dapat dipecahkan, maka yang menanggung beban hanyalah pemimpin saja.

3. Open Management (Manajemen terbuka)

    Suatu sistem yang mana seorang manajer lebih terbuka kepada karyawan sehingga dia menginformasikan kepada karyawan apa yang harus diketahui oleh bawahannya.

-Kelebihan: Karyawan merasa dapat pendidikan dan pengarahan sehingga mereka akan bekerja sama, saling tolong menolong dalam memacu kreativitasnya .

-Kekurangan: Pengambilan keputusan terkesan lambat dan tidak meyakinkan. Wibawa sebagai manajer akan berkurang.

4. Democratic Management (Manajemen Demokrasi)

    Sistem dimana seluruh bawahan didengar aspirasi dan kritiknya terhadap suatu perusahaan yang dianggap dapat membangun.

-Kelebihan: Keputusan yang diambil akan lebih meyakinkan karena diperoleh dari hasil keputusan dari banyak pihak.

-Kekurangan: Adanya sikap minoritas dan mayoritas dalam pengumpulan pendapat. Menimbulkan sikap siapa yang menang dan kalah pada saat berargumentasi dan saling menyalahkan.

Pendekatan Manajemen

1. Pendekatan klasik

    Pendekatan ini berfokus pada rasionalitas dan berusaha menjadikan organisasi se efesien mungkin.

2. Pendekatan kuantitatif

    Pendekatan ini menggunakan teknik-teknik kuantitatif untuk membantu proses mengambil keputusan.

3. Pendekatan perilaku

    Pendekatan ini berfokus pada tindakan-tindakan (perilaku) orang yang bekerja dalam suatu organisasi.

4. Pendekatan kontemporer

    Pendekatan ini berarti bahwa sebuah organisasi mengubah dan memproses sumber-sumber daya dari lingkungannya.

5. Pendekatan situasional

    Jenis pendekatan ini menunjukkan bahwa suatu organisasi membutuhkan cara pengelolaan yang berbeda-beda tergantung pada situasi dan kondisinya.

Pendekatan Terhadap Studi Manajemen

1. Pendekatan menurut proses

    Pendekatan ini dianggap membantu dalam pengembangan paham tentang manajamen.

2. Pendekatan menurut tingkah laku manusia

    Pendekatan ini membawa manajemen kepada metode dan konsep-konsep pengetahuan sosial yang relevan.

3. Pendekatan dari sistem sosial

    Pendekatan ini berorientasi kepada ilmu sosiologi dengan meneliti berbagai kelompok sosial bagaimana usaha mereka untuk mengintegrasikan kelompoknya ke dalam suatu sistem sosial.

4. Pendekatan dari sistem

    Pendekatan ini berarti bahwa sistem merupakan bagian dari fokus dan lingkaran tempat pengembangan studi manajemen.

5. Pendekatan kuantitatif

    Pendekatan ini berfokus pada penggunaan model dan proses sistematis hubungan dan data yang dapat diukur.

Fungsi Manajemen

1. Perencanaan (planning)

2. Pengorganisasian (organizing)

3. Penggerakan (actuating)

4. Pengawasan (controling)

Baca juga: Manajemen

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *